Kendaraan kolbak seperti Panther Pick Up sangat dibutuhkan oleh masyarakat luas untuk kepentingan perdagangan dalam hal mengangkut barang baik untuk kepentingan produksi maupun konsumsi. Oleh karena itu, mobil pikap telah menjadi tulang punggung perekonomian para pelaku usaha.
Mobil pick up ini mempunyai durabilitas tinggi sebagai mobil niaga berukuran kecil. Selain itu, mobil bak terbuka ini diakui mempunyai kekuatan lebih besar serta lebih tinggi karena mempunyai kapasitas mesin handal di kelasnya. Bagian bak terbuka dimensi besar memungkinkan Kamu membawa banyak muatan dalam jumlah besar.
Mesin Pick Up Panther
Mobil bak terbuka ini menggunakan bahan bakar diesel 2.500 telah dibekali mesin 4JA1. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 86 horsepower serta mencapai porsi puncak yaitu 175 Nm. Dengan kekuatan mesin seperti itu maka kendaraan tersebut dapat mengangkut banyak barang berkapasitas besar.
Transmisi Panther Pick Up mempunyai transmisi manual 5 percepatan atau otomatis 4 percepatan. Suspensi depan memakai MacPherson Sturt sebaliknya suspensi belakang menggunakan per daun. Teknologi injeksi yang disematkan pada kendaraan pikap telah membuat kendaraan irit bensin.
Eksterior
Bagian depan Panther pikap mempunyai tampilan sisi eksterior deluxe yang dikeluarkan tahun 2000, tetapi banyak memiliki pembaruan sehingga tampilannya lebih stylish serta elegan. Terdapat gril berukuran besar serta celah tipis dengan aksen chrome dan hitam. Sedangkan logonya diletakan pada bagian tengah gril.
Headlamp kendaraan Panther Pick Up tersebut berbentuk persegi seperti Isuzu Panther keluaran tahun 2000-an. Bagian bumper dilengkapi lubang udara tipis dan foglam terletak pada kedua sisi bumper. Bagian samping kendaraan ini tampak elegan serta ground clereance yang lumayan tinggi dan ruang muatan lumayan besar.
Stop lamp kecil diletakan pada bagian kolbak mobil tersebut serta dilengkapi wiper sebagai pembersih kaca belakang. Sedangkan daya angkut maksimal kendaraan bak terbuka ini yaitu 1.260 kg sehingga cocok untuk dijadikan kendaraan bisnis angkut barang.
Interior
Ruang kabin kolbak Panther Pick Up sangat pas untuk menjadi kendaraan model pikap. Posisi dashboard menyatu dengan head unit yang sama-sama berwarna hitam dan dilengkapi panel instrumen sederhana. Panel ini terdiri dari alat pemutar radio dan CD. Sedangkan pada bagian Multi Information Display memakai analog.
Sementara itu, Air Conditioner pada mobil pikap ini telah dilengkapi single blower yang berfungsi sebagai pendingin ruangan. Dominasi warna hitam juga terletak pada layout kabin doortrim, dan jok. Kursi kabinnya terdiri dari dua buah lengkap dengan headrest yang dapat dipakai istirahat oleh penumpang saat merasa lelah atau mengantuk.
Fitur Keamanan
Fitur keamanan untuk menjaga keselamatan selama berkendaraan memang sangat penting pada semua jenis alat transportasi. Fitur keselamatan kendaraan pikap tersebut sama dengan Panther MVP versi deluxe. Terdapat seatbelt sebagai keamanan standar agar penumpang tidak terbentur atau terpental saat terjadi kecelakaan.
Sistem pengereman Isuzu Panther pikap seri awal masih menggunakan disk brake pada bagian depan serta tromol pada sektor belakang. Varian kendaraan Pick-Up ini ada dua model yaitu dua pintu tipe standar dan 3 Ways yang memiliki akses tiga pintu.
Harga dan Warna Pick Up Panther
Harga terbaru dari Panther Pick Up memang bervariasi dari satu daerah ke daerah lainnya. Misalnya untuk OTR Jakarta harga terbaru kolbak tersebut di atas 200 juta. Namun masalah harga ini tentu akan berbeda antara Jakarta dengan kota-kota lainnya. Jadi jika ada perbedaan harga merupakan hal umum.
Mengenai masalah warna mobil bak terbuka ini mempunyai beberapa varian di antaranya merah, biru, hitam, putih, hijau, dan silver. Dengan demikian, Kamu tinggal bebas memilih sesuai warna vaforit. Kamu juga dapat mengganti warna mobil tersebut dengan colour yang diinginkan saat ini.
Mobil Isuzu merilis kendaraan terbuka Panther untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang bergerak dalam bidang usaha perniagaan angkutan barang. Oleh karena itu, diperlukan alat transportasi dengan bagian bak terbuka yang cukup luas agar daya tampungnya banyak.
Maka dari itu, Isuzu Panther menyediakan mobil tersebut sesuai dengan selera konsumen karena body mobil in cukup stylish bagi konsumen. Selain itu, Panther Pick Up dilengkapi oleh performa mesin yang kuat sehingga dapat diandalkan untuk membawa beban berat.