Cutting Stiker Mobil

Yuk, Coba Tips Memilih Cutting Stiker Mobil Keren

Urusan modifikasi mobil memang tidak lepas dari cutting stiker. Cutting stiker mobil keren tentunya diharapkan semua pemilik kendaraan. Salah pilih aksesoris ini akan berpengaruh besar terhadap tampilan kendaraan secara menyeluruh. Tentu saja hal ini tidak diinginkan oleh siapapun.

Untuk memilih aksesoris tambahan kendaraan ini perlu beberapa hal yang harus diperhatikan. Banyak pemilik kendaraan yang lebih memilih menggunakan cutting stiker karena lebih murah, terdiri atas banyak corak, selain itu pengaplikasiannya juga cukup mudah. Berikut tips mudah memilih cutting stiker mobil yang keren.

Tips Untuk Memilih Cutting Stiker Mobil Keren

Cutting stiker terkenal praktis untuk merubah eksterior kendaraan secara cepat. Tidak perlu lagi melakukan air brush atau bahkan mengecat body kendaraan secara menyeluruh yang tentunya menghabiskan banyak biaya. Meskipun terdengar sepele, sebaiknya lakukan beberapa hal berikut untuk memilih stiker mobil.

  1. Pilih yang Berkualitas Tinggi

Jangan asal dalam memilih cutting stiker. Meskipun penawaran awalnya terjangkau tetapi jika kualitasnya abal-abal sebaiknya jangan Anda pilih. Agar kualitas yang Anda dapatkan tahan lama dan maksimal, tentu saja ada harga yang harus Anda bayar. Pilih yang memang sudah teruji dari segi bahan.

Biasanya ciri-ciri yang berkualitas memiliki tekstur yang tipis. Pemotongannya juga rapi dan mudah. Selain itu, rem perekat yang dimilikinya juga tidak membuat cat mengalami kerusakan.

Viral :   Cara Mengganti Kabel Rem Tangan Mobil agar Tidak Celaka

Selain itu, pastikan stiker mobil memiliki perekat dari bahan yang tidak berbau. Warna-warna yang disediakan pun jauh lebih tajam karena menggunakan tinta berkualitas unggul. Untuk daya tahannya biasanya mencapai lima tahun.

Jenis bahan yang biasanya digunakan umumnya Kodak Papper, Scothlite, Vinyl, hingga D-Cifix. Sesuaikan dengan budget tetapi jangan asal pilih yang murahan demi menjaga eksterior kendaraan Anda.

  1. Lakukan pada Jasa Pemasangan Profesional

Pemasangan stiker harus dilakukan serapi mungkin. Pastikan daya tahannya lama pasca pemasangan. Tentu saja hal ini bisa Anda dapatkan hanya di jasa pemasangan profesional. Jasa yang sudah teruji ini akan membuat hasil akhirnya lebih optimal.

Salah satunya meminimalisir kerusakan lem berulang, pas dalam meletakkan stiker, serta membuat gelembung udara tidak sampai terperangkap. Memang cukup mahal, tetapi untuk urusan jangka panjang tentunya terhitung lebih hemat.

  1. Rekatkan Pada Bagian Cat yang Kuat

Cutting stiker mobil keren memang akan membuat kendaraan lebih menarik. Lakukan pemasangan dengan memperhatikan kualitas cat mobil terlebih dahulu. Pastikan rekatkan pada area cat yang kuat. Memasang stiker pada cat yang sudah tidak asli hanya akan membuat tampilan mobil kurang maksimal.

Selain itu, pemasangan pada body mobil yang pernah dicat ulang juga akan membuatnya lebih mudah terkelupas. Rekatkan pada bagian cat yang masih original untuk memaksimalkan keawetan aksesoris ini.

  1. Hindari Memarkir Mobil di Area Panas

Untuk merawat stiker mobil, sebaiknya parkir kendaraan di area yang sejuk. Sah-sah saja memarkirkannya di tempat yang panas dalam kondisi tertentu. Meskipun demikian, jangan lakukan hal tersebut secara sering. Selain membuat warna mobil lebih pudar, hal ini akan mengurangi kualitas stiker.

Viral :   Cara Menghilangkan Jamur Pada Bodi Mobil Yang Ampuh Dan Hemat

Cat mobil yang tidak tertutup stiker menjadi kusam membuat body kendaraan terlihat tidak merata warnanya. Sewaktu melepasnya nanti juga akan membuat biaya perbaikan warnanya menjadi lebih mahal.

  1. Pilih Desain yang Sesuai

Cutting stiker mobil keren akan terlihat kian menawan dengan pilihan desain yang sesuai. Sebaiknya konsepkan terlebih dahulu tema apa saja yang Anda inginkan. Tentu saja dengan desainnya yang tepat akan membuat mobil tampak makin menarik.

Sebaliknya jika stiker mobilnya saja sudah aneh dan tidak menyatu dengan tema kendaraan, alhasil akan terlihat aneh. Biaya yang dihabiskan untuk membeli stiker tersebut pun dirasa sia-sia.

Bagaimana, sudah siap menggunakan cutting stiker mobil keren untuk kendaraan Anda? Pastikan desainnya sudah terkonsep dengan baik agar mobil tampil lebih elegan dan menawan.