Cara menghilangkan bau ikan di mobil cukup mudah dengan melakukan beberapa langkah yang akan kami jelaskan pada artikel ini dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah didapatkan. Menghirup udara yang kurang sedap dalam kendaraan pasti membuat kenyamanan menurun, apalagi bau amis ikan. Tak bisa dipungkiri memang terkadang kendaraan pribadi sering dipakai untuk kegiatan sehari-hari termasyk unutk keperluan berbelanja. Sehingga saat melakukannya sering kali meninggalkan bau amis ikan yang masih menempel. Pada mobil tersebut dan harus segera di atasi.
Cara Menghilangkan Bau Ikan Di Mobil
Bau amis ikan yang tercium dari kabin mobil memang cukup mengganggu. Palagi jika bau tersebut sangat menyengat, sehingga bisa menggnggu indera penciuman pengemudi maupun penumpang dalam kabin mobil. Oleh karena itu, sangat penting bagi anda pemilik kendaraan roda empat untuk memberikan pengharum kabin untuk menghilangkan serta engatasi bau yang tidak sedap. Namun saynagnya terkadang pengharum kabin mobil ini juga tidak cukup kuat untuk mengusir bau amis ikan ini. Maka anda perlu melakukan cara lain untuk menghilangkan bau amin ini supaya segera hilang. Nah berikut ulasan selengkapnya!
-
Menghilangkan bau ikan di mobil dengan bubuk kopi
Langkah pertama ini anda bisa memanfaatkan bubuk kopi untuk mengusir bau amis ikan pada kabin mobil. Tak hanya mempunyai rasa yang begitu nikmat ternyata bubuk kopi juga ampuh mengusir berbagai macam bau termasuk dalam masalah kali ini bau amis ikan. Adapun cara pengaplikasiannya juga cukup mudah yaitu anda tinggal menebarkan bubuk kopi tersebut ke setiap sudut kabin mobil anda dan pastikan tidak ada yang tertinggal satu pun. Nah, jika bubuk kopi sudah tersebar dengan merata, anda bisa mendiamkan mobil anda terlebih dahulu semalaman dan jangan sampai bubuk kopi tersebut basah karena akan sulit dibersihkannya lagi.
-
Gunakan daun pandan
Daun pandan merupakan salah satu bahan dapur yang biasanya banyak dipakai untuk menambah aroma wangi pada makanan maupun masakan di dapur. Tapi siapa sangka ternyata daun pandan mampu membasmi bau amis ikan yang ada dalam kabin mobil. Caranya pun sangatlah mudah yaitu anda cukup memotong daun pandan tersebut menjadi potongan kecil-kecil dahulu. Kemudian sebarkan potongan kecil-kecil tersebut ke bagian kabin dengan merata terutama di bagian yang terkana bau amis ikan. Diamkan beberapa saat sekiranya sudah cukup lama dan bersihkan kembali mobil anda.
-
Manfaatkan parfum khusus kabin mobil
Cara menghilangkan bau ikan di mobil tidak hanya dengan memanfaatkan bahan-bahan alami seperti diatas, melainkan anda juga dapat memanfaatkan perfum khusus kabin mobil. Langkah ini adalah langkah terakhir yang dapat anda usahkana setelah melakukan beberapa langkah di atas. Sehingga setelah anda menyebarkan bubuk kopi kemudian dilanjutkann dengan menyebarkan daun pandan, jangan lupa untuk membersihkannya lagi menggunakan vacum cleaner. Selanjutnya langkah terakhir yaitu dengan menyemprotkan parfum khusus kabin mobil supaya bau amis ikan benar-benar hilang. Anda dapat menyemprotkan parfum tersebut ke bagian pengemudi, bagian tengah kabin, bagian bawah kursi, jok, bagasi dan bagian lainnya yang sekiranya penting.
Setelah anda mengetahui bagiaman cara menghilangkan bau ikan di mobil, kini saatnya anda melakukannya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya 🙂