pexels.com

Berbagai Tips Mudik Aman dengan Mobil Pribadi

Berbagai Tips Mudik Aman dengan Mobil Pribadi – Selain menggunakan kendaraan umum, mudik kerap dilakukan dengan kendaraan pribadi. Salah satu kendaraan pribadi yang menjadi favorit pemudik adalah mobil. Mobil dinilai ideal sebagai tunggangan saat pulang kampung karena dapat membawa seluruh anggota keluarga beserta barang bawaannya. Pengendara pun lebih leluasa menentukan tempat tujuan dan istirahat.

Meskipun demikian, Anda tetap harus memperhatikan keamanan dalam berkendara. Terlebih jika jarak kampung halaman Anda relatif jauh. Beberapa persiapan harus dilakukan agar selama di perjalanan tetap nyaman dan aman sampai tempat tujuan. Berikut ini sejumlah tips mudik aman dengan mobil pribadi yang bisa Anda terapkan.

Berbagai Tips Mudik Aman dengan Mobil Pribadi

Mudik menggunakan mobil pribadi memiliki risiko yang lebih tinggi. Salah satunya adalah kemacetan yang bisa tiba-tiba terjadi, salah rute, hingga kelelahan yang berakibat buruk. Agar hal tersebut dapat diminimalkan, ini dia beberapa tips mudik yang bisa Anda praktikkan.

  • Periksa Kendaraan

Tips pertama ini jangan sampai terlewat. Sebelum memulai perjalanan jauh, pastikan kendaraan berada dalam kondisi prima. Anda harus melakukan servis secara maksimal. Oli dan ban juga harus dipastikan tidak ada masalah. Jangan memaksakan kendaraan apabila tidak bisa digunakan untuk perjalanan jauh. Hal ini demi kelancaran selama di perjalanan.

  • Bijaklah Memuat Penumpang dan Barang Bawaan

Jangan berlebihan dalam memuat penumpang dan barang bawaan, sesuaikan dengan kondisi kendaraan. Ingat, Anda hanya akan pulang ke kampung halaman untuk beberapa hari. Tentu saja, barang bawaannya tidak perlu seperti ketika akan pindah rumah, bukan?

Viral :   Kenali Beberapa Penyebab AC Mobil Tidak Dingin

Apabila ada barang yang cukup berat, sebaiknya kirim terlebih dahulu melalui ekspedisi. Ada sejumlah ekspedisi yang menyediakan pengiriman dengan sistem cargo sehingga ongkos kirim barang yang berat pun tetap terjangkau. Bijaklah dalam memuat penumpang juga agar perjalanan tetap nyaman.

  • Bawa Uang Tunai

Saat ini, pembayaran segala hal memang bisa dilakukan secara nontunai. Meskipun demikian, sebaiknya tetap bawa uang tunai secukupnya. Uang tunai dapat digunakan sebagai alat transaksi di warung-warung kecil maupun ketika sudah sampai di pedesaan.

  • Aktifkan Aplikasi Peta

Meskipun Anda sudah hafal jalanan menuju kampung halaman, mengaktifkan aplikasi peta tidak ada salahnya. Aplikasi tersebut tidak hanya berguna sebagai penunjuk jalan, tetapi bisa juga dijadikan patokan untuk melihat kondisi jalanan. Apabila macet, Anda akan diberikan saran jalur alternatif yang lebih lancar.

  • Beristirahat Jika Lelah

Jangan memaksakan diri menyetir apabila mengantuk. Terlambat sampai di kampung halaman lebih baik daripada harus mengalami hal-hal buruk karena kelelahan. Biasanya, di perjalanan akan ada rest area. Anda dapat menggunakan fasilitas tersebut sebagai tempat istirahat sementara, baru kemudian lanjutkan perjalanan jika sudah benar-benar bugar.

  • Bawa Makanan dan Minuman

Perjalanan jauh tentu memerlukan asupan tenaga yang ekstra. Agar tidak terlalu kelelahan, Anda dapat membawa makanan dan minuman sebagai bekal selama di perjalanan.

Viral :   Rekomendasi Tempat Duduk Bayi di Mobil

Memang, di sepanjang jalan, biasanya akan ada penjaja makanan, tetapi mengonsumsi makanan dan minuman bawaan sendiri tentu lebih aman karena kebersihannya lebih terjamin. Membawa bekal juga berguna agar jika tidak ada penjaja makanan di perjalanan, Anda dan seluruh penumpang tetap bisa mengisi perut dan energi.

  • Pastikan Anda dan Keluarga Sehat

Nah, yang satu ini juga jangan sampai Anda abaikan. Kesehatan keluarga harus benar-benar Anda pastikan. Apabila ada salah satu anggota keluarga yang terlihat sakit, sebaiknya diobati terlebih dahulu sampai sembuh. Jangan memaksakan diri untuk pulang kampung.

Kondisi tubuh yang tidak begitu fit justru akan menyulitkan selama di perjalanan. Dikhawatirkan dalam perjalanan, Anda akan mengalami hal-hal yang tidak diinginkan. Pastikan seluruh penumpang sehat, baru kemudian rencanakan pulang kampung.

Memang, mudik dengan kendaraan pribadi sangat menyenangkan. Tetap perhatikan keselamatan dan keamanan selama berkendara sehingga Anda bisa sampai ke kampung halaman dengan selamat.