9 Tips Merawat Motor Matic Agar Tetap Ngacir Di Jalan

Tips Merawat Motor Matic – Saat ini di Indonesia trend penggunaan motor matic menjadi idola bagi masyarakat Indonesia baik laki laki maupun perempuan. Hal ini tak lepas karena penggunaan motor matic yang terbilang cukup mudah saat dikendarai, sehingga membuat pangsa pasar motor matic bisa mengalahkan motor bebek dan motor sport.

Namun sayangnya, saat ini masih banyak masyarakat yang hanya bisa mengendarai motor matic saja, tetapi kurang memperhatikan perawatan motor matic kesayangannya. Nyatanya mau motor baru ataupun bekas, pastinya tetap membutuhkan perawatan agar kualitas motor matic tetap ngacir dan prima saat berada di jalan.

Sebenarnya tips merawat motor matic agar tetap ngacir saat dijalan cukup mudah dilakukan. Namun perlu diperhatikan, meski perawatannya tidak berbeda jauh dengan motor pada umumnya, merawat motor matic yang menggunakan sistem pembakaran karburator ataupun injeksi membutuhkan perawatan yang khusus, rutin serta telaten.

Tips Merawat Motor Matic Agar Tetap Ngacir

1. Mengecek Kondisi Bahan Bakar Pada Kendaraan

Tips merawat motor matic yang pertama yakni dengan mengecek kondisi bahan bakar pada kendaraan anda. Pastikan agar tanki bahan bakar motor matic anda selalu dalam keadaan terisi bahan bakar. Hal ini agar motor tidak mengalami kerusakan selama perjalanan.

2. Ganti Oli Mesin Secara Berkala

Tips merawat motor matic yang selanjutnya yakni dengan mengganti oli mesin secara berkala. Disarankan agar anda mengganti oli mesin setelah pemakaian motor mencapai 1500 – 2000 km. Hal yang akan terjadi jika anda malas mengganti oli mesin motor matic anda yakni mesin motor anda akan kekurangan pelumas saat bekerja sehingga akan membuat komponen komponen didalam mesin motor matic anda akan mengalami kerusakan.

Viral :   Sepeda Motor Listrik Gesits, Siap Ramaikan Pasaran di 2021
3. Selalu Memanaskan Motor Sebelum Digunakan

Dengan memanaskan motor sebelum bepergian kemanapun merupakan salah satu tips merawat motor matic anda. Hal ini agar mesin motor bisa berfungsi secara stabil dan bahan bakar yang terdapat didalam motor anda bisa menyebar ke seluruh bagian mesin. Disarankan agar anda selalu memanaskan mesin motor matic anda di pagi hari dengan rentan waktu lima sampai sepuluh menit.

4. Periksalah Shockbreaker Pada Motor Anda

Tips merawat motor matic selanjutnya yakni dengan memeriksa kondisi shockbreaker motor matic anda. Hal ini wajib anda lakukan dikarenakan fungsi komponen ini bisa mengontrol kejutan pada motor anda sehingga membuat anda bisa nyaman saat mengendarainya. Disarankan agar anda segera mengganti oli pada bagian shockbreaker motor anda setiap melewati kecepatan 1.000 km.

5. Pemeriksaan Pada Bagian V-Belt dan Roller

V-Belt dan Roller merupakan salah satu komponen penting pada motor matic anda, hal ini dikarenakan fungsinya yang sama dengan rantai pada motor manual yakni sebagai pengantar daya yang berasal dari dalam mesin. Biasanya tanda tanda V-Belt dan roller yang mau rusak yakni terdengarnya suara bunyi yang timbul dari bagian tersebut. Jika Hal ini terjadi pada motor matic anda, maka segeralah untuk menggantinya dengan yang baru agar motor matic anda tetap aman dan nyaman saat digunakan.

6. Mengendarai Motor Anda Dengan Benar

Dengan mengendarai motor dengan sewajarnya merupakan salah satu tips merawat motor matic agar tetap awet dan berumur panjang. Disarankan untuk menghindari pemakaian dengan kecepatan yang diatas rata rata dan hindari juga melakukan pengereman mendadak. Manfaat yang didapat jika hal ini anda hindari, selain bisa membuat aman anda saat diperjalanan, pastinya juga bisa membuat motor matic anda menjadi awet.

Viral :   Merk Knalpot CB150R Racing
7. Periksalah Keadaan Aki dan Busi Motor Anda

Tips merawat motor matic selanjutnya yakni dengan rutin memeriksa kondisi aki dan busi motor matic anda. Aki dan busi merupakan salah satu komponen yang memiliki peranan penting dalam motor anda. Untuk itu lakukan pengecekan setiap anda melakukan service motor di bengkel, jika dirasa kondisi aki dan busi sudah jelek maka baiknya segeralah untuk menggantinya.

8. Rutin Service Motor di Bengkel Resmi

Tips merawat motor matic agar tetap ngacir dan awet yakni dengan membawa motor matic anda ke tempat service atau bengkel resmi. Biasanya mekanik di tiap bengkel resmi akan melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap bagian motor. Hal ini agar bisa membantu anda mengecek kondisi kondisi komponen yang ada didalam motor anda apakah masih bagus atau sudah mengalami kerusakan. Jika hal ini dilakukan secara rutin maka akan membuat motor matic anda menjadi lebih awet.

9. Jangan Membawa Beban yang Terlalu Berat

Tips merawat motor matic yang terakhir yakni dengan menghindari membawa beban yang melebihi kapasitas dari motor matic. Jika hal ini tidak anda hindari maka selain mengganggu kenyamanan anda saat berkendara pastinya juga bisa membuat shockbreaker motor matic anda menjadi cepat rusak dikarenakan shockbreaker akan bekerja menjadi lebih ekstra dari biasanya.