Honda CRF 150L sebenarnya adalah motor dengan basic trail, namun orang-orang sering memodifikasi menjadi CRF supermoto. Hal tersebut membuat Honda sepertinya juga berniat untuk mengeluarkan CRF 150l dalam versi supermoto. Versi supermoto sendiri saat ini sedang sangat digemari oleh masyarakat indonesia. Honda CRF 150L merupakan motor yang sangat tangguh di jalanan. Honda CRF 150L mampu melahap medan dalam kondisi berat atau jalanan yang mulus.
Akan tetapi bagi para pecinta motor, sepertinya Honda CRF 150L dianggap memiliki kemampuan di kedua trek tersebut dengan nanggung. Dalam artian tidak terlalu sempurna untuk melakukan offroad dengan serius, tetapi ketika digunakan di jalanan aspal terasa kurang nyaman. Oleh karena itu banyak sekali orang yang memodifikasi motor ini menjadi sesuai dengan keinginan hati.
Untuk mengubah Honda CRF 150L menjadi CRF Supermoto tidaklah terlalu sulit. Selama kamu memiliki uang untuk membeli komponen yang harus diganti, kamu dapat melakukannya dengan mudah. Kamu tinggal mendatangi bengkel motor yang menyediakan modifikasi motor trail menjadi supermoto. Untuk biaya yang dikeluarkan sendiri tergantung dari bagian apa saja yang akan kamu rombak supaya menjadi supermoto.
Apa itu yang Dimaksud dengan Supermoto?
Mungkin kamu masih belum bisa membedakan motor trail dengan supermoto. Secara sederhana motor trail adalah motor yang diperuntukan untuk offroad, sedangkan supermoto adalah motor yang mampu berbagai jenis trek. Tren motor supermoto yang sedang melanda indonesia membuat banyak orang ingin memilikinya. Salah satunya yaitu dengan memodifikasi motor keluaran honda yaitu CRF 150L menjadi bergaya supermoto.
Yang perlu kamu ketahui untuk melakukan modifikasi menjadi supermoto bukan hanya sekedar mengganti ban. Walau memang ban adalah komponen yang sangat penting dalam melakukan modifikasi motor menjadi bergaya supermoto. Supermoto merupakan motor yang memiliki kemampuan super. Mengapa dikatakan sebagai motor super karena supermoto dapat melahap tiga lintasan berbeda yaitu flat track, road race, dan motocross.
Untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal kamu harus mengganti beberapa komponen agar sesuai dengan fungsi dari supermoto. Biasanya stang pada supermoto tidak sepanjang stang pada motor trail. Selain itu sistem pengereman juga harus dilakukan perubahan. Rem merupakan komponen yang sangat penting untuk keselamatan. Untuk bisa berkendara di berbagai medan maka rem harus disetting secara khusus.
Biaya Melakukan Modifikasi CRF 150L menjadi CRF Supermoto
Untuk mengubah tampilan Honda CRF 150L menjadi supermoto sebenarnya dapat dilakukan dengan biaya yang relatif murah. Namun itu semua tergantung dari komponen apa yang akan diganti. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya untuk membuat supermoto bukan hanya ban yang harus diganti tetapi ada komponen pendukung lainnya. Berikut beberapa komponen yang perlu diganti untuk mengubah tampilan Hoda CRF 150L menjadi Supermoto.
Hal wajib yang harus kamu lakukan yaitu jelas mengganti ban. Honda CRF 150L standar memiliki ukuran pelek ring 21 , lebarnya 2.75 inci pada roda depan. Sedangkan pada roda belakang menggunakan ring 18 dan lebar 4.1 inci. Biasanya untuk ban diubah dari standar menjadi ring 17 yang memiliki lebar 3.0 di roda depan dan 3.5 di roda belakang. Kamu juga dapat mengganti disc brake, tromol, dan bearing untuk membuat hasil modifikasi CRF supermoto semakin maksimal.
Kemudian kamu dapat membuat kaki-kaki lebih lebar. Supaya bisa nyaman digunakan segala medan medan suspensi harus disesuaikan. Biasanya suspensi belakang dibuat lebih keras. Selain itu kamu juga sebaiknya mengganti gir dan rantai. Walaupun aslinya menggunakan gir dan rantai bawaan CRF 150L tidak masalah. Namun karena adanya beban yang berubah akan lebih baik jika disesuaikan.
Biaya yang dibutuhkan untuk melakukan modifikasi paling murah itu sekitar Rp3.000.0000. dengan uang sebesar Rp3.000.000 sebenarnya kamu sudah bisa mengubah Honda CRF 150L menjadi supermoto. Namun biayanya dapat melonjak menjadi puluhan atau bahkan ratusan juta bergantung dari modifikasi yang kamu lakukan.
Misalnya saja kamu mengganti komponen lain seperti stang dan knalpot dengan merek yang sangat terkenal. Tentu akan membuat biayanya melambung tinggi. Jadi untuk biaya yang dibutuhkan untuk melakukan modifikasi Honda CRF 150L menjadi CRF supermoto bisa disesuaikan dengan budget yang dimiliki.