Keunikan Mobil Listrik Honda yang Menawan

Sepak terjang Honda sebagai pabrikan kendaraan memang sudah tidak bisa diragukan lagi. Terbukti perusahaan otomotif asal Jepang ini juga tidak ketinggalan untuk meluncurkan mobil listrik seperti perusahaan lain. Honda mengeluarkan mobil listrik terbaru bertajuk Honda e. Berbeda dengan brand lain, kendaraan besutan pabrik kenamaan ini memiliki ukuran yang mungil.

Mobil listrik memang digadang-gadang menjadi kendaraan masa depan. Mengingat bahan bakar minyak jumlahnya terbatas, banyak perusahaan otomotif yang memutar otak untuk mencari penggantinya. Tentu saja segudang keunikan spesifikasinya dapat Anda nikmati dari mobil listrik Honda ini. Berikut ulasannya.

Spesifikasi Mobil Listrik Honda

Mengusung tenaga listrik serta ukuran yang mungil tidak membuat peminat mobil listrik Honda ini makin surut. Sebaliknya, justru banyak yang tertarik akan kelebihannya. Ini dia ulasan spesifikasi lengkapnya.

  1. Distribusi Berat yang Unik

Ukuran yang mungil membuat mobil listrik Honda satu ini tergolong unik. Bahkan, distribusi beratnya sangat mengagumkan. Honda mendesain mobil listriknya dengan distribusi berat 50:50. Dengan titik gravitasi yang rendah, tentu kendaraan ini akan semakin lincah jika dikemudikan.

Penempatan baterai di sekitar wheelbase membuat tenaga yang tersalurkan lebih optimal. Tenaga mobil ini akan tersalurkan untuk memutar roda bagian belakang. Roda bagian belakang ini juga ditopang dengan 4 suspensi independen yang makin menambah kelincahan gerakannya.

  1. Baterai Berpendingin Cairan
Viral :   Harga Mobil Porsche Terbaru, Mobil Mewah nan Elegan

Baterai yang diusung oleh mobil listrik Honda ini juga tergolong unik. Keberadaan fitur berpendingin cairan menjadi salah satu daya tarik tersendiri. Kapasitas baterai sebesar 25,5 kWh diklaim perusahaan otomotif tersebut dapat menempuh jarak sampai 200 km untuk satu kali charging.

Fitur pengisian cepat sampai 80% juga tidak ketinggalan diadopsi mobil listrik ini. Untuk mengisi hingga kapasitas tersebut, pengguna hanya memerlukan waktu sekitar 30 menit. Honda tidak menggunakan kapasitas baterai yang lebih besar karena disinyalir akan menurunkan keseimbangan rancangan mobilnya.

  1. Spion Kamera Minim Gesekan

Honda juga memiliki fitur lain yang menarik, yakni spion kamera. Spion kamera yang disematkan di mobil listrik ini dapat mengurangi gesekan aerodinamis hingga 90%. Ketiadaan spion kaca juga akan meningkatkan efisiensi laju kendaraan hingga 3,8%.

Sistem spion yang digunakan mobil listrik ini memiliki kamera 2 mode. Kedua mode tersebut adalah normal dan wide mode. Kaca spion kamera juga bisa mengurangi risiko blind spot sampai 10%. Fitur ini tentu saja dapat mendukung keselamatan penggunanya.

Viral :   Spesifikasi Hyundai Tuscon Lengkap 2021

Anda tidak perlu khawatir jika spion kamera akan terkena air hujan karena terdapat fitur lapisan anti air yang diterapkan di lensa kameranya. Hal ini berguna ketika terkena air, lensa tetap bekerja optimal tanpa khawatir memburam.

  1. Dominasi Dua Layar Sentuh

Selain aneka fitur unik yang ada di luar mobil, kabin dalam kendaraan listrik ini juga tidak kalah uniknya. Honda e mengusung kabin yang memiliki dominasi dua layar sentuh yang memiliki ukuran 12 inchi. Untuk menambah estetika agar makin menarik, layar sentuhnya juga memiliki fitur lapisan kayu.

Selain itu, dua bangku yang ada di depan dan belakang juga dilapisi polyester. Material tersebut sangat berperan dalam menambah kenyamanan penumpang. Suasana layaknya sebuah ruang keluarga juga begitu terasa dengan desain kabinnya yang futuristik.

Bagaimana, menarik bukan untuk berbagai keunikan yang dimiliki oleh mobil listrik Honda e keluaran terbaru ini? Di Jepang sendiri, kendaraan satu ini sudah diproduksi dan dijual, tetapi pemasarannya masih melingkupi wilayah dalam negeri Jepang dan Eropa.