Mobil Listrik Audi

Mobil Listrik Audi Ternyata Ada yang Memiliki Tiga Mesin

Mobil listrik Audi sedang berhasil menarik perhatian masyarakat. Perhatian itu didapat karena pabrikan tersebut mengeluarkan kendaraan yang terbilang baru. Kendaraan tersebut bernama Audi e-tron S dan e-tron S Sportblack. Arsitektur kendaraan ini terbilang sangat baik. Itu karena, arsitekturnya sudah menggunakan desain modular.

Sebenarnya, terdapat pabrikan lain yang juga mengeluarkan produk mobil listrik. Namun, terdapat satu keunggulan utama dari produk Audi ini. Keunggulan tersebut terletak pada mesinnya. Tipe e-tron S menggunakan tiga mesin sekaligus. Tentu, ini merupakan pencapaian baru yang terbilang luar biasa untuk industri otomotif.

Biasanya, menggunakan dua mesin saja sudah menggunakan sebuah kendaraan masuk ke jajaran premium. Dengan digunakannya tiga mesin, kualitas e-tron S menjadi semakin unggul dibandingkan para pesaingnya. Jika belum mengetahui banyak mengenai mobil listrik Audi ini, mari gunakan kesempatan kali ini untuk mengulasnya lebih jauh.

Spesifikasi Kendaraan Ini Terbilang Sangat Tinggi

Tenaga penuh dari kendaraan ini terbilang luar biasa. Ketika dalam kondisi prima, tenaga penuhnya dapat mencapai 503 tenaga kuda. Tenaga tersebut ditunjang oleh torsi yang juga fantastis. Torsinya mencapai 973 Nm. Perpaduan keduanya tidak bisa dikatakan biasa. Itu merupakan angka yang sangat luar biasa untuk sebuah mobil listrik.

Waktu akselerasi dari Audi e-tron S juga tidak bisa diremehkan. Hanya dalam waktu kurang dari lima detik, kecepatannya bisa berubah dari 0 ke 100 km/jam. Tentu, akselerasi tersebut membuat seseorang yang mencintai kecepatan akan sangat dimanjakan. Kecepatan maksimum dari kendaraan ini juga luar biasa.

Viral :   Mobil Listrik vs Mobil Hidrogen, Ini Faktanya!

Kecepatan maksimum mobil listrik Audi ini dapat mencapai 210 km/jam. Ketiga mesin yang dimilikinya tidak hanya difokuskan untuk menggerakkan roda depan maupun belakang. Mesin tersebut digunakan untuk menggerakkan seluruh roda. Itu karena, Audi e-tron S sendiri menggunakan keempat rodanya sebagai penggerak.

Baterai li-ion yang digunakannya juga tidak main-main. Tercatat, bateri dari Audi e-tron S dapat menampung tenaga hingga 95 kWh. Tentu, itu merupakan kapasitas kotor. Dari kapasitas tersebut, tidak semuanya dapat dipakai untuk mengkonversi ulang tenaga. Tercatat, hanya 86 kWh saja yang bisa dipakai untuk kepentingan tersebut.

Jangkauan perjalanan dari Audi e-tron S juga cukup jauh. Hanya dengan sekali mengisi daya, kendaraan ini bisa menempuh jarak hingga 364 km. Jarak tempuh tersebut bahkan lebih jauh lagi untuk e-tron S sportblack. Kendaraan itu memiliki jarak tempuh lebih jauh karena dapat mencapai 370 km.

Tiga Mesinnya Bekerja Secara Bersamaan

Jangan menganggap ketiga mesin tersebut bekerja secara bergantian dengan sistem tertentu. Pada mobil listrik Audi ini, ketiga mesin tersebut bekerja secara bersama-sama. Namun, ketiga mesin tersebut melakukan pembagian tugas. Satu mesin berfungsi untuk menggerakkan roda depan sedangkan dua sisanya untuk menggerakkan roda belakang.

Ketiga mesin tersebut memang diposisikan untuk keperluan tersebut. Satu mesin ditempatkan di bagian depan sedangkan dua sisanya ditempatkan di bagian belakang mobil. Sebenarnya, terdapat pilihan mode ketika berkendara menggunakan Audi e-tron S. Jika memilih mode normal, mesin di bagian depan tidak akan banyak berfungsi.

Viral :   Mobil Listrik Ultra Mewah Rolls-Royce Spectre: Spesifikasi, Fitur, dan Harga

Itu karena, mode normal membuat kendaraan hanya menggunakan roda belakang. Namun ketika menggunakan mode kecepatan tinggi, mesin di bagian depan akan ikut bergerak. Ini membuat kecepatan kendaraan tersebut menjadi lebih tinggi. Mesin bagian depan tersebut sebenarnya juga berfungsi ketika mode biasa dinyalakan.

Itu karena, mesin bagian depan akan merespon ketika terjadi kehilangan traksi. Jika kamu sangat mengenal dunia otomotif, mungkin sistem quattro terdengar tidak asing. Ini adalah sistem yang digunakan untuk Audi R8. Sistem quattro tersebut memiliki kemiripan dengan sistem mobil listrik Audi ini.

Kendaraan Ini Belum Dipasarkan di Indonesia

Hingga artikel ini ditulis, Audi e-tron S belum rilis di Indonesia. Kendaraan ini baru diperjualbelikan secara resmi di eropa. Jika dilihat, harga kendaraan ini disana terbilang sangat tinggi. Untuk mendapatkannya, seseorang perlu mengeluarkan uang sekitar 91 ribu euro.

Jika dirupiahkan, uang tersebut sama dengan 1,6 miliar rupiah. harga tersebut jelas lebih tinggi lagi jika yang dipilih adalah Audi e-tron S Sportblack. Harganya sedikit lebih mahal. Di eropa, harganya berada di kisaran 93 ribu euro atau sekitar 1,7 miliar rupiah.

Jika ingin menggunakannya, kamu harus sedikit bersabar. Namun jika ingin cepat-cepat memiliki mobil listrik, sekarang sudah banyak tipe yang tersebar di Indonesia. Namun jika ingin mendapatkan mobil listrik Audi ini, kamu memang harus menunggu.