Menentukan asuransi all risk mobil terbaik memang gampang gampang susah, dimana kita harus lebih mencermati jenis asuransi serta membandingkan beberapa produk asuransi mobil yang ditawarkan oleh berbagai perusahaan asuransi.
Namun saat ini anda tidak perlu khawatir lagi, dimana di era digital saat ini kita dapat dengan mudah membandingkan berbagai jenis asuransi all risk mobil terbaik yang kita butuhkan dengan cara online. Sudah banyak asuransi mobil online saat ini yang menampilkan berbagai kelebihan dan keuntungan dari masing2 penyedia produk asuransi dan benefit yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi.
Bagi anda yang masih bingung untuk memilih asuransi all risk mobil terbaik untuk kendaraan anda, berikut ini 5 daftar asuransi all risk mobil terbaik 2021 :
1. Asuransi mobil Sinarmas
Asuransi all risk mobil terbaik yang pertama adalah Sinarmas, dimana asuransi sinarmas saat ini menawarkan dua pilihan asuransi yakni asuransi all risk dan Total Lost only (TLO).
Berikut ini ringkasan informasi mengenai asuransi Sinarmas.
- Premi: Mulai dari Rp781.660 per tahun
- Bengkel rekanan: 584 bengkel
- Cara klaim: Lewat aplikasi (1 hari)
- Usia mobil maksimal: 12 tahun
- Keuntungan spesial: Gratis ongkos taksi selama mobil di bengkel
2. Asuransi kendaraan all risk Tugu Pratama
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk, dimana perusahaan asuransi ini menawarkan asuransi all risk buat pemilik mobil sebagai pilihan asuransi yang bagus dan terpercaya.
Berikut ini ringkasan informasi mengenai asuransi Tugu Pratama.
- Premi: Mulai dari Rp33.000 per bulan
- Bengkel rekanan: 307 bengkel
- Cara klaim: Lewat aplikasi (1 hari)
- Usia mobil maksimal: 1o tahun
- Dapat melakukan klaim di bengkel non rekanan dengan kemudian mengajukan reimburse/pergantian kepada perusahaan asuransi tersebut.
Baca Juga : Manfaat Memiliki Asuransi All Risk Motor
Untuk poin terakhir perlu dicatat, jika ini hanya bisa anda lakukan jika memang didaerah anda tidak ada bengkel yang bekerja sama dengan asuransi Tugu Pratama. Selain itu, bengkel non rekanan juga merupakan bengkel yang direkomendasikan oleh pihak perusahaan asuransi.
3. Asuransi mobil Adira Syariah
Rekomendasi asuransi all risk mobil terbaik 2021 selanjutnya adalah PT Asuransi Adira Dinamika. Dimana perusahaan Adira menawarkan asuransi mobil syariah all risk sebagai pilihan asuransi terbaik dan terpercaya. Berikut ini ringkasan singkat tentang informasi asuransi Adira Syariah.
- Premi: Mulai dari Rp863.940 per tahun
- Bengkel rekanan: Lebih dari 300 bengkel
- Cara klaim: Lewat aplikasi (1 hari)
- Usia mobil maksimal: 10 tahun
- Keuntungan spesial: Premi kembali jika tidak ada klaim dan telah tersertifikasi oleh MUI
4. Asuransi mobil Adira Autocillin
Asuransi all risk mobil terbaik 2021 ini masih dibawah naungan Perusahaan Adira Dinamika, ya pihak adira melalui asuransi konvensional ini menawarkan asuransi all risk adira autocillin sebagai pilihan asuransi mobil yang bagus.
Berikut ini ringkasan informasi mengenai Adira Autocillin.
- Premi: Mulai dari Rp863.940 per tahun
- Bengkel rekanan: Lebih dari 300 bengkel
- Cara klaim: Lewat aplikasi (1 hari)
- Usia mobil maksimal: 1o tahun
- Keuntungan spesial: Gratis towing dan perpanjang STNK
5. Asuransi mobil ACA
Asuransi all risk mobil terbaik 2021 yang terakhir adalah Asuransi mobil ACA. Dimana perusahaan asuransi mobil ACA ini menawarkan asuransi all risk mobil yang terpercaya, sehingga anda tidak khawatir dikemudian hari. Berikut ini ringkasan informasi tentang asuransi mobil ACA.
- Premi: Mulai dari Rp781.660 per tahun
- Bengkel rekanan: Lebih dari 90 bengkel
- Cara klaim: Lewat aplikasi (1 hari)
- Usia mobil maksimal: 7 tahun
- Keuntungan spesial: Gratis mobil pengganti selama mobil di bengkel
Itulah 5 daftar asuransi all risk mobil terbaik 2021 yang bisa anda jadikan rekomendasi dalam memilih dan membeli asuransi untuk mobil kesayangan anda.