Spesifikasi Kawasaki Estrella 250 Tentu sangat ditunggu- tunggu. Apalagi Motor dengan tampilan retro dan klasik memang menarik, apalagi di era modern seperti sekarang. Meski biaya perawatannya mahal, para kolektor dan penggemar otomotif tetap memburunya. Nah, jika Anda menginginkan motor berpenampilan klasik namun tetap modern, Kawasaki Estrella 250 bisa menjadi pilihan.
Estrella 250 hadir dengan tampilan klasik dan retro. Yang paling menonjolkan kesan itu adalah bentuk bulat dari headlamp yang dimiliki serta bodi motor yang di desain khas motor tua. Estrella menawarkan dua tipe, yakni Estrella Standard dan Estrella Special Edition.
Desain dan Dimensi Kawasaki Estrella 250
Motor ini diciptakan dengan tampilan yang retro abis. Konsep klasik modern yang tersemat menjadikan kuda besi ini memiliki daya tarik tersediri. Di bagian depan, headlamp bulat yang tersemat plus spion kotak berlapis warna chrome adalah ciri khas ke-retroan Estrella.
Diciptakan dengan panjang 2075 mm, lebar 755 mm, dan tinggi 1055 mm membuat Estrella 250 cukup menawan. Kapasitas tangki yang dimiliki mencapai 13 liter, serta berat 161 kg.
Bergeser ke bagian posisi pengemudi. Kawasaki membuat posisi kemudi yang nyaman serta handling yang lincah. Speedometer diberikan dalam bentuk bulat bersistem analog kian mempertegas kesan jadulnya. Bentuk dari tangki bahan bakarnya pun dibuat klasik abis.
Untuk bagian samping, bodi motor terlihat padat karena mesin 1 silinder dengan kapasitas 250 cc disematkan di sana. Joknya didesain sedemikian rupa untuk membuat sang pengendara nyaman ketika menungganginya.
Bergeser lagi ke belakang yang mempertegas tampilan klasiknya. Stop lamp Estrella berbentuk bulat, begitu pun lampu seinnya.
Spesifikasi Kawasaki Estrella 250
Estrella 250 dari Kawasaki dibekali kapasitas mesin cukup besar, yakni 250 cc, 4-tak tunggal, 1 silinder SOHC dengan 2 katup pendingin udara berbahan bakar FI. Tenaga yang dimuntahkan motor ini dapat mencapai 18 PS, setara dengan 7500 rpm putaran mesin dengan maksimum torsi 18 Nm atau 5500 rpm putaran mesin.
Rangka dari kendaraan ini pun terbilang kuat. Adalah Tube Se Double Cradie sebagai pilihan Kawaski untuk menopang si retro ini. Motor ini dilengkapi dengan rem cakram di bagian depan dan jenis drum pada rem belakangnya sebagai sistem keamaan Estrella.
Sebagai motor model jadul tetapi tetap mengusung teknologi modern, pada Estrella telah disematkan berbagai fitur canggih guna mendukung performa menjadi lebih sempurna, salah satunya adalah teknologi DC-CDI terpilih sebagai sistem pengapian.
Untuk detail spesifikasi dari Estrella 250 ini, simak tabel berikut.
Mesin | · Tipe: SOHC, 4 tak tungga, 1 silinder, tipe pendingin udara
· Kapasitas silinder: 250 cc · Diameter x langkah: 66 mm x 73 mm · Daya maksimum: 18 PS / 7500 rpm · Torsi maksimum: 18 Nm / 5500 rpm · Perbandingan kompresi: 9 : 1 · Sistem bahan bakar: Ijeksi · Sistem pengapian: Digital DC-CDI · Transimi: manual, 5 kecepatan · Tipe bahan bakar: Bensin |
Dimensi | · P x L x T: 2075 mm x 755 mm x 1055 mm
· Jarak poros roda: 170 mm · Jarak terdekat ke tanah: 130 mm · Berat: 161 kg · Kapasitas tangki bahan bakar: 13 liter |
Rangka | · Tipe: Tube se double cradie
· Suspensi depan: 39 mm teleskopik · Suspensi belakang: Swing arm oil shock · Rem depan: 300 mm Cakram · Rem belakang: 160 mm drum · Ban depan: 90/90-18M/C 51P · Ban belakang: 110/90-17M/C 60P · Vleg: Jari-jari |
Harga Kawasaki Estrella 250 2021
Berikut adalah harga dari moge besutan Kawasaki, Estrella.
Tipe / Varian | Harga (Rp) |
Estrella 250 (New) | 70.100.000 |
Estrella 250 Special Edition (New) | 78.000.000 |
Estrella 250 (Second) | 55.000.000 – 65.000.000 |
Harga di atas merupakan OTR Jakarta, dan dapat berubah sewaktu-waktu serta bisa berbeda di setiap wilayah. Harga yang tinggi dari Kawasaki Estrella ini pantas ketika yang Anda dapatkan adalah mesin tangguh, kecanggihan fitur, serta spesifikasi yang mumpuni.