gembok motor

Jenis Kunci Gembok Motor Terbaik, Aman Parkir Dimana Saja

Bukan hanya menggunakan kunci asli dari kendaraan, untuk gembok motor terbaik yang bisa kamu pakai juga dapat menjadi pengaman tambahan pada kendaraan. Sehingga ketika parkir dimana saja terasa lebih aman. Apalagi sekarang ini banyak orang kehilangan pendapatan karena pandemi yang tidak kunjung usai.

Banyak kasus pencurian maupun perampokan, sehingga masyarakat merasa tidak nyaman ketika meninggalkan kendaraannya. Untuk itu, penting bagi pengendara untuk memperhatikan kunci tambahan pada motornya agar tetap aman jika ditinggal. Apalagi jika memakai kunci berkualitas, maka pengendara tidak khawatir lagi. Ada banyak jenis gembok yang dapat dipilih.

Memang jika dibandingkan dengan mobil atau kendaraan sejenisnya, motor lebih mudah dicuri. Meskipun sudah dikunci stang sekalipun, pencuri hanya perlu membukanya dan kendaraan sudah dapat dibawa kabur berjalan kaki. Pasti tidak jarang kamu tahu pencurian sepeda motor sangat ramai di Indonesia.

Hal tersebutlah yang membuat pemilik kendaraan bermotor harus waspada dan selalu berhati-hati akan tangan tidak bertanggung jawab. Bahkan di tempat parkir juga sudah banyak peringatan mengenai penggunaan kunci ganda di motor ketika parkir. Untuk menghindarinya, kamu harus membawa gembok tambahan agar nyaman ketika meninggalkan kendaraan.

Bagian Motor yang Harus Dikunci

Selain stang, memang ada beberapa bagian pada kendaraan yang wajib dikunci ganda. Bukan hanya menggunakan kunci utama saja. Dengan demikian, kamu akan merasa aman ketika meninggalkan kendaraan. Seperti penggunaan gembok motor elektrik dimana membuat kendaraan tidak dapat nyala. Kunci ini umumnya akan langsung dihubungkan dengan aki.

Viral :   Fungsi Kunci Kontak kendaraan Yang Jarang Diketahui

Sehingga saat dikunci, maka listrik tidak akan mengalir ke mesin, alhasil motor juga tidak akan menyala. Dengan ini, maka kendaraan kamu akan diberikan tambahan tombol on off di part yang hanya diketahui oleh pengguna saja. Sehingga sekalipun bisa membuka stang, tapi mesin tidak akan menyala.

Selain itu bagian yang penting untuk dipasang gembok ialah pada rem cakram. Pasti sebagian besar kendaraan roda dua sudah dilengkapi dengan adanya rem cakram. Untungnya fungsi dari rem ini sendiri tidak hanya itu saja. Tambahan kunci dapat diletakkan disana agar motor jadi lebih aman.

Untuk bentuk kuncinya sendiri memang seperti gembok pada umumnya. Ketika bagian rem cakram digembok, maka kendaraan tidak bisa berjalan sebab ukurannya besar dan sulit dibuka. Selain rem cakram, kamu juga dapat meletakkan gembok motor di bagian tuas rem. Cara ini tidak banyak dipakai oleh orang.

Pasalnya cara tersebut akan membuat rem motor jadi terkunci dalam selang waktu cukup lama dan menyebabkan minyak rem akan terus mengalir ke bagian tromol atau cakram di ban. Hal ini justru akan menyebabkan rem tidak pakem. Mengunci ban juga bisa dilakukan supaya lebih nyaman.

Memilih Gembok untuk Motor Kesayangan

Sebelum membeli gembok motor terbaik yang bisa membuat kendaraan tetap aman. Sebaiknya kenali dulu jenisnya untuk dipakai sesuai keperluan masing-masing pengguna. Seperti pertama ialah kunci motor konvensional. Bentuknya U dimana sering dipakai untuk kunci gerbang atau pagar. Kamu dapat menjumpainya di toko material.

Viral :   Hand Tools Adalah Alat Pekerja Manual Yang Wajib Dimiliki!

Selain itu ada juga kunci footpeg yang mirip seperti kegunaan dari sebelumnya. Namun untuk bentuknya sendiri tentu saja berbeda. Selanjutnya jenis grip lock yang umum dipakai untuk pengaman tuas gas serta rem juga. Jika dikunci dengan grip lock, maka kendaraan tidak dapat dipakai.

Jika penggunaan gembok pada ban, umumnya memakai bentuk rantai panjang. Bahkan jika memakai jenis kunci ini, kamu dapat menyambungkan ke benda yang ada di sekitar memakai rantainya. Sehingga lebih aman jika dipakai. Mengenai jenis gembok yang lebih canggih lagi, sekarang ini juga sudah ada.

Seperti kunci motor dengan memanfaatkan GPS serta alarm juga. Cara ini memang lebih efektif untuk dipakai. Pasalnya pengguna juga dapat mengontrol pengaman tambahan ini dengan memanfaatkan smartphone atau remote yang disediakan. Memang jika memakai gembok cukup repot, namun metode canggih ini terlihat lebih efisien untuk dipakai.

Agar kamu tidak membeli kunci pengaman motor yang abal-abal dengan sembarangan memilih. Penting untuk memperhatikan jenis-jenis pengaman tambahannya dan menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Dengan demikian, ketika meninggalkan motor diparkiran juga merasa aman karena adanya gembok motor tambahan yang dipilih sesuai kebutuhan.