Tim Apple Car Dibubarkan
Apple Car

Tim Apple Car Dibubarkan Sementara

TimApple Car Dibubarkan Sementara waktu. Tim Mobil listrik besutan Apple atau Apple Car telah dibubarkan seperti pernyataan yang diungkap analis Apple Ming-Chi Kuo dalam tweetnya:

“Tim proyek Apple Car telah dibubarkan untuk beberapa waktu dan perlu reorganisasi dalam waktu tiga sampai enam bulan ke depan untuk mencapai tujuan produksi masal pada 2025 mendatang” tulis Kuo.

Beberapa rumor tentang Apple Car terdengar menjanggal, karna tiba-tiba Apple menyatakan Tim Mobil Listrik Apple Dibubarkan Sementara, sedangkan beberapa waktu lalu mereka mengungkapkan siap memproduksi mobil listrik untuk memenangkan Project Titan.

Viral :   Pilihan Mobil Listrik Terbaik di Dunia yang Terbukti Menakjubkan

Setelah kehilangan beberapa insinyur puncak, kini project Titan berada dibawah Kevin Lynch sejak bulan September 2021 lalu. Lynch telah berkontribusi didalam perusahaan Apple mulai tahun 2013, namun Lynch sendiri tidak memiliki pengalaman pada industri mobil. Sementara, yang kami kutip dari Bloomberg, apple mengaku memiliki beberapa manager senior mantan eksekutif dari Perusahaan mobil besar yaitu Tesla & BMW. Tak hanya itu, Foxconn, salah satu perakit iphone terbesar di Taiwan mengaku akan memproduksi mobil listrik di Amerika Utara di tahun 2023. Luxshare di China juga telah bekerja sama dengan The Chery Group dalam pasar China untuk produksi mobil listrik. Sebagaimana dilansir DigiTimes Asia, analis memprediksi mobil listrik tersebu akan memasuki produksi dalam satu sampai dua tahun ke depan.

Viral :   Mercedes EQG Electric G-Class Debut Sebagai Konsep Di September Munich Auto Show

Pernyataan Kuo dalam Tweetnya itu datang bersamaan dengan laporan lain dari Mark Gurman dari laman Bloomberg pada bulan januari “proyek Apple Car berada dalam tahun sukses setelah Joe Bass selaku kepala management program rekayasa software untuk tim mobil listrik, pergi.